Tuesday, April 18, 2017

Cara mudah Sembunyikan aplikasi android

Cara mudah Sembunyikan aplikasi android, langkah yang akan kita bahas kali ini sangat mudah di aplikasikan, tidak perlu bantuan aplikasi dari pihak ketiga apalagi izin root' tidak juga membutuhkan perangkat tambahan berupa Pc & Laptop.

Namun perlu di sadari, semudah apapun prakteknya jika belum punya dasar teori memang tidak bisa di lakukan, apalagi tidak ada dasar pengetahuan sama sekali juga, sudah pasti seperti melangkah diatas air, hanya keajaibanlah yang bisa mewujudkanya.



Bukan sombong, saya juga orang bodoh yang kebetulan mempunyai sedikit pengetahuan tentang cara menyembunyikan dan menampilkan aplikasi di android, sebenarnya sudah dari dulu saya tahu hal ini secara otodidak, tanpa membaca informasi dari manapun, tapi baru sekarang bisa saya bagikan, couse' yah baru kali ini kepikiran untuk menulis hal seperti ini.



sebelum menyelam lebih dalam untuk menggali keahlianmu, beberapa alasan yang mungkin ada dibenakmu saat membaca postingan ini, diantaranya :
1. Menyembunyikan aplikasi karena tidak ingin orang lain seperti istri, anak, teman membuka dan mengakses.
2. Smartphone sering dipinjam orang, untuk mencegah hal buruk maka di hide.
3. Aplikasi termasuk dalam kategori sensitif, contoh : Mobile Bangking, Pay Pal, Bitcoin, dan aplikasi keuangan lain.
4. Ini paling memalukan, suka chating dengan orang yang berbau negatif untuk diketahui pasangan kamu.
Sementara alasan untuk menampilkan aplikasi yang di hide di android adalah kebalikan dari apa yang saya cantumkan di atas, untuk mempersingkat waktu tidak usah bertele-tele lagi.

Cara menghide dan unhide aplikasi yang terinstal di Android.
- Masuk ke dalam menu dashboar Android, kemudian tekan tombol  "Recent" sampai ada tampilan notifikasi seperti berikut.
hide aplikasi
- Silahkan pilih " Sembunyikan Aplikasi " lihat gambar di atas.
- Beri tanda centang / Ceklis kemudian pilih " Simpan".
Sampai di sini kamu bisa hide aplikasi apapun yang terinstal di Hp.

Untuk cara unhide aplikasi di android bisa dikatakan kebalikan dari langkah di atas, cara nya tidak terlalu berbeda.
- Masuk ke dalam menu dashboar Android, kemudian tekan tombol  "Recent" sampai ada tampilan notifikasi seperti gambar ini.
unhide aplikasi
- Biasanya pilihan " Tampilkan aplikasi Tersembunyi " tidak akan tampil jika belum ada aplikasi yang di hide, jika sudah pilih menu seperti gambar di atas.
- Beri ceklis pada aplikasi yang akan di Unhide.
- Pilih "Simpan"

Selesai, sudah cukup jelas langkah menyembunyikan dan menampilkan aplikasi yang terinstal di android Samsung Galaxy? Jika masih ada yang ingin ditanyakan jangan sungkan tulis komentar, insyaallah akan saya tanggapi semaksimal mungkin, sekian postingan hide dan unhide aplikasi jelajah tekno, sampai jumpa.

Artikel Terkait

3 komentar

Wah bisa ga terlihat aplikasinya, om kojek kuenceng artikelnya.

Alhamdulillah kalo bermanfaat, semangat


EmoticonEmoticon