Friday, December 14, 2018

Cara menolak sms masuk dari nomer tertentu atau menyaring pesan

Blokir SMS Masuk - Hal yang paling membosankan adalah diganggu orang tidak dikenal melalui pesan singkat, Saya juga kadang bingung. Entah pekerjaan mereka apa tapi suka sekali mengirim pesan yang tidak penting. Apakah kamu juga mengalami hal serupa?

Ok, pada kesempatan kali ini mas kojek bakal share dua pengalaman pribadi bagaimana cara memblokir sms masuk, tanpa harus memakai aplikasi blokir sms khusus dan memakai software Android. Jadi, memang mengandalkan fitur yang sudah disediakan oleh developer oppo atau pengembang apk pihak ketiga. Owh ya, maskojek juga pernah mengulas cara yang sama dalam metode yang berbeda. Jika ingin tahu silakan kunjungi artikel cara blokir panggilan dan sms nomer tidak dikenal.

Cara memblokir sms masuk di HP Android

Mas kojek gak suka lah berlama-lama, mari langsung saja kita bahas tutorial yang kalian cari. Ada dua tahap yang harus kamu lakukan untuk block sms masuk di Android.

1. Buat daftar nomer Favorit
Kumpulkan sebuah daftar khusus untuk nomer yang akan di blokir dengana nama tertentu, sehingga kamu tidak akan menerima satu pesanpun dari kategori kontak ini. Khusus untuk nomer spam mas kojek gak jamin, kecuali kalau memang kamu sudah tahu nomer hpnya baru bisa kita blok.

Cara membuat daftarnya kalian bisa masuk KONTAK >> GROUP SAYA >> BUAT GROUP BARU >> PILIH NOMER DALAM KONTAK (dengan memberi tanda centang √) >> Klik OK. 

2. Setting pengaturan Tolak SMS
Setelah melakukan step pertama, kamu harus menyelesaikan tahap terakhir sebagai langkah akhir (finishing). Langkah ini mungkin agak sedikit berbeda dengan beberapa model hp tertentu ( Xiaomi).

Untuk menyaring pesan sesuai nomer hp yang terpilih. Kamu harus masuk PENGATURAN TELEPHONE >> JANGAN GANGGU >>Aktifkan SMS >> DAFTAR FAFORIT. 

Menolak pesan masuk dengan aplikasi blokir SMS

Untuk tutorial kedua ini kamu harus menyiapkan kuota lebih karena harus mendownload aplikasi. Memang tidak besar, ukuranya kurang lebih 7 MB saja. Silakan sedot lewat tombol download di bawah. 

Setelah memasang aplikasi yang saya sarankan, silakan ikuti tahap-tahap berikut :
Blokir sms masuk

- Buka app >> Beri Izin >> Tekan AYO MULAI.
- Masuk SETELAN >> Pilih BLOKIR DAN IZINKAN DAFTAR >> BLOKIR SMS DARI ORANG >> GANTI OPSI MENJADI KONTAK >> MASUKAN NOMER >> TAMBAH KE DAFTAR BLOKIR.

Sampai disini harusnya kalian paham benar cara menolak sms masuk dari nomer tertentu. Owh ya aplikasi yang saya pakai ini memiliki fitur premium. Jadi, buat kamu yang inging fitur terbaik harus upgrade.

Tiba waktunya setelah panjang lebar menjelaskan cara memblokir sms dari orang yang menyebalkan. Kalau belum fasih, kamu bisa berkomentar di bawah untuk minta dibuatkan video. InsyaAllah akan saya penuhi kalau ada umur. Mungkin kalian tertarik dengan postingan mengenal fitur jangan ganggu hp oppo

Artikel Terkait

5 komentar

Kalau untuk blokir sms dari nomor tak dikenal yang menawarkan pinjaman online atau penipuan berhadiah bagaimana mas?

Kayaknya pakai tutorial ini bisa deh pak... Soalnya semalam saya pakai buat confirmasi kode exchange luar juga gak masuk, otomatis masuk kotak spam di aplikasi

wah berguna banget ini bagi yang sering dispam oleh orang gk kenal. Ini yang saya cari2

Alhamdulillah kalo berguna mas hendry... Terimakasih sudah mampir

kalo memblokir sms yg ada kata" tertentu bisa gak ya? banyak sms pinjaman online atau asuransi gitu. biar sms yg ada kata" pinjaman online / asuransi gitu gak masuk, tapi sms lain masuk bisa gak ya?


EmoticonEmoticon